0 2 min 2 tahun
8 / 100

Beritakampus.id – Jakarta (Sabtu, 18 Februari 2023), Kegiatan Ibadah dan Perayaan Hari Ulang Tahun Sinode Gereja Kristen Jawa pada hari kedua dilanjutkan dengan beberapa acara perkunjungan.

Kunjungan dilakukan ke Sekolah Tinggi Filsafat Theology Jakarta (STFT), Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI), Lembaga Alkitab Indonesia (LAI) dan Yayasan Pendidikan Dwituna Rawinala.

Dalam kunjungan ke STFT Jakarta dilaksanakan Pencanangan GKJ Peduli Lingkungan melalui penanaman 1.000 pohon yang dilakukan secara seremonial di Kampus STFT Jakarta Menteng Jakarta Pusat, Wisma PGI Salemba Jakarta Pusat, Kantor LAI Salemba Jakarta Pusat, dan Yayasan Pendidikan Dwituna Rawinala Condet Jakarta Timur serta Gereja-gereja Kristen Jawa baik yang ada di Jabodetabek, Jawa Barat maupun di Jawa Tengah.

Kegiatan di STFT Jakarta Menteng Jakarta Pusat diawali dengan kegiatan Ibadah Kosmik yang dipimpin oleh Pdt. Ester Pujo setelah sebelumnya dilakukan pembukaan oleh Pdt. Aris Widaryanto selaku Ketua Umum Sinode GKJ.

Kegiatan di STFT Jakarta antara lain belajar bersama tentang Teologi Hijau, Komunitas Biru. Makanan bagi Hidup yang Berkelanjutan serta Pengolahan Sampah.

Kunjungan ke PGI disambut baik oleh Ketua Umum PGI Pdt. Gomar Gultom secara langsung.

Ketua Bapelsin Gereja-gereja Kristen Jawa Pdt. Aris Widaryanto mengatakan, ” Sudah 92 tahun Sinode GKJ ada, namun baru kali ini kami berbondong bondong berkunjung ke Rumah Bersama PGI ini, pada HUT ke 92 tahun Sinode GKJ kami ingin belajar bersama PGI sebagai Rumah bersama, ” Ujarnya.

Mengambil tema “Gereja Ramah Anak dan Kaderisasi Pemimpin Muda” merupakan topik dalam kunjungan ke PGI kali ini dan kegiatan selama di PGI berlangsung dengan sangat baik.

Adapun kunjungan ke LAI dengan bersama-sama melihat Museum dan Alkitab Besar.

Yayasan Pendidikan Dwituna Rawinala salah satu Lembaga yang dikunjungi, terletak di Jl. Inerbang Raya No.38, RW.3, Batu Ampar, Kec. Kramat Jati, Kota Jakarta Timur, Jakarta 13520.

http://www.rawinala.org. Yayasan Pendidikan Dwituna Rawinala adalah sebuah lembaga yang melayani kebutuhan penyandang tunaganda netra, sebuah kondisi dimana penyandangnya memiliki dua atau lebih keterbatasan, utamanya pada indra penglihatan.

Untuk kegiatan di Yayasan Pendidikan Dwituna Rawinala, setiap peserta akan diajak untuk belajar mengenal lebih dekat dengan saudaranya yang berkebutuhan khusus (difabel) melalui praktik lapangan dengan mentor dari para pendidik di Yayasan Pendidikan tersebut.

Kegiatan ini bertujuan untuk membekali para peserta keterampilan khusus saat mendampingi saudaranya atau warga masyarakat yang berkebutuhan khusus.

(Dharma L)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *